Pameran & Diskusi Daring #ReformasiDikorupsi

Pameran oleh
Agoes Rudianto
Alifa Asyrah Sanrima
Athaya Saraswati
Bima Gunawan
Bisma Septalisma
Edi Kurniawan
Ferdy Siregar
Hafitz Maulana
Indra Abriyanto
Iqbal Lubis
Malcheni Sangrawati
Miftahudin Mulfi
Muhammad Alzaki Tristi
Mutiara Ayu Nevasari

Pada September 2019, fotografer dan pewarta foto kembali menjadi saksi gerakan yang dimotori mahasiswa bersama masyarakat sipil dari berbagai elemen, dikenal dengan #Reformasi Dikorupsi.

Bagaimana para pencerita visual ini memahami dan secara visual merekam momen-momen aksi massa terbesar setelah demonstrasi yang melahirkan era Reformasi 98 dua puluh satu tahun lalu?

Pameran foto dan video ini akan menampilkan representasi visual yang dihasilkan fotografer, pewarta foto dan mahasiswa yang mayoritas berasal dari generasi muda.

Ikuti diskusi daring yang menghadirkan mereka yang terlibat dalam peristiwa tersebut sebagai fotografer Iqbal Lubis, Malcheni Sangrawati, Muhammad Alzaki Tristi dan Kurator & Editor Foto Ahmad ‘deNy’ Salman, dipandu oleh Ng Swan Ti dari PannaFoto Institute.

Sabtu, 28 November 2020
15:30-17:00 WIB
via ZOOM

Daftarkan dirimu melalui bit.ly/PHOTODEMOS02.

Photo-Demos #reformasidikorupsi


Terima kasih kepada pihak-pihak yang telah mendukung kegiatan ini; Kurawal Foundation dan Jippy Rinaldi.